Acara Morning Talk “Smart Financial Planning” yang dilaksanakan keluarga PerCa Indonesia Perwakilan Bali bekerjasama dengan FS Corp Bali pada tanggal 18 April lalu, berjalan sukses, dengan banyaknya antusiasme pertanyaan dari member PerCa Bali yang ingin mengetahui lebih dalam mengenai dasar perencanaan keuangan.
Inti dari investasi adalah untuk upaya untuk “melawan” inflasi. Untuk mendapatkan keuntungan, pilih jenis investasi yang hasil returnnya diatas inflasi. Menabung di bank cukup untuk keperluan sehari-hari saja, tetapi sejatinya tidak perlu berlebihan karena bunga bank tidak cukup untuk melawan inflasi. Sebelum memutuskan untuk berinvestasi, baik itu dalam bentuk saham, property, pasar uang, emas , reksadana dll, kita harus mengenali dan memahami dulu produk apa yang tepat dan cocok dengan tujuan dan karakter kita ….educate your self first!
Belajar tentang investasi adalah bagian untuk mengembangkan kemampuan mengelola keuangan, dalam hal ini bagi anggota PerCa, yang kebanyakan adalah para ibu rumah tangga. Cerdas berinvestasi dan mengelola keuangan, diharapkan mampu menciptakan kesejahteraan keluarga secara berkesinambungan. Manfaat inilah yang berupaya dipelajari dalam acara Morning Talk kali ini.
Terimakasih kami ucapkan kepada jajaran FS Corp Bali khususnya Bpk. Ariyadi (Human Capital Development), Bpk. Frans (Vice President FS Corp Bali) dan Ibu Dhani yang telah menyediakan waktu, tempat dan tenaga untuk mengedukasi member PerCa Bali. Semoga pengetahuan ini dapat menambah wawasan keluarga PerCa Bali dalam mengelola keuangan keluarga.
Akhir kata, kami mohon maaf jika ada kekurangan dari pihak penyelanggara maupun PerCa Indonesia perwakilan Bali. Kami tunggu usulan dan masukannya.
See you all at the next event ….. Bravo PerCa!